Mama papa pernah nggak sih merasakan sulitnya melakukan kegiatan mengajar belajar matematika anak? Apalagi buat si kecil yang malas berhitung? Pasalnya mengajari matematika pada si kecil bukanlah hal yang mudah, namun mama papa bisa menyiasatinya dengan memilih metode pembelajaran yang seru dan menyenangkan. Biasanya si kecil akan tertarik belajar jika metode pembelajaran yang digunakan tidak membosankan.

Belajar matematika anak menjadi salah satu hal yang wajib dilakukan, mengingat matematika merupakan pelajaran yang sangat penting dan pasti diajarkan dalam setiap jenjang pendidikan serta berguna untuk kehidupan. Namun, sayangnya tidak semua anak menyukai pelajaran matematika. Jika si kecil juga kurang minat dengan matematika, Mama papa harus bisa menanamkan rasa kecintaan si kecil pada hitung-hitungan terlebih dahulu.

5 Cara Belajar Matematika Anak SD

Salah satu hal yang membuat si kecil kurang suka dengan matematika yaitu karena mereka menganggap jika matematika merupakan pelajaran yang sangat sulit dipecahkan. Padahal matematika merupakan pelajaran yang seru dan menantang. Sudah kewajiban orang tua untuk membantu mereka memahami pelajaran. Agar lebih mudah mengajarnya, mama papa bisa menggunakan 5 cara belajar matematika anak SD yang seru dan efektif seperti berikut ini, yuk simak!

1. Menggunakan Bahan Ajar yang Menarik

Cara mengajar matematika yang mudah dan menyenangkan pertama, mama papa bisa mencari bahan ajar yang menarik. Biasanya mereka suka dengan bahan ajar yang warna-warni, kreatif dan interaktif. Mama papa bisa mengajar si kecil mengenai bilangan dan lambang bilangan terlebih dahulu melalui permainan yang seru dan menyenangkan. Misalnya dengan mengajak si kecil untuk menebak jumlah balok dalam kotak misteri atau menghitung benda-benda yang ada di sekitarnya dan lainnya.

2. Gunakan Konsep Matematika yang Tepat

Cara mengajar dan mengajak belajar matematika anak SD selanjutnya yaitu dengan menggunakan konsep matematika yang tepat. Mama papa juga harus tahu perkembangan psikologi si kecil, di bawah 12 tahun biasanya belum mengenal sesuatu yang sifatnya abstrak. dengan menggunakan konsep yang tepat saat mengajar, si kecil dapat berlatih dengan seru dan menyenangkan.

Jika si kecil masih bingung dengan konsep pembelajaran yang diajarkan, Mama papa bisa menggunakan alat peraga atau media tertentu untuk mengenalkan konsep belajar matematika anak dan contoh nyata untuk memahami konsep memahami matematika. Mama papa bisa menggunakan barang sehari-hari atau barang yang mudah ditemukan.

3. Gunakan Metode Belajar yang Tepat

Seperti yang diketahui sebelumnya, si kecil akan tertarik belajar jika Mama papa menggunakan metode pendekatan dan pembelajaran yang tepat, seru dan menyenangkan. Tujuan metode yang tepat yaitu agar tercapainya pembelajaran yang efektif dan mudah, serta si kecil juga tidak cepat bosan.

4. Mengajar Anak Sesuai dengan Kemampuan

Ketika ingin mengajarkan anak, pastikan Mama papa telah memilih materi belajar matematika anak sesuai dengan kemampuan si kecil. Mama papa harusnya mengukur pemahaman si kecil terlebih dahulu, agar ketika belajar mereka tidak kesulitan dalam memahami materi pelajaran. Apalagi jika matematika memiliki rumus yang yang berbeda-beda.

Jangan paksakan si kecil untuk memahami materi pelajaran yang tidak sesuai dengan kemampuannya. Karena hal tersebut membuat si kecil merasa stress dan tidak ingin belajar matematika. Jadi mama papa wajib memahami kemampuan si kecil terlebih dahulu sebelum mengajar

5. Ajarkan Anak dengan Sabar

Cara mudah mengajar matematika anak SD yaitu pastikan mama papa tidak memaksa mereka untuk cepat paham. Kadangkala si kecil mengalami kesulitan pada beberapa hal misalnya pada materi hitung perkalian atau pembagian. Oleh sebab itu, mama papa harus mengajarkan anak dengan sabar dan tenang jika anak masih juga belum mengerti.

Jangan pernah menyerah untuk mendidik si kecil, mama papa harus tetap membimbing dan memberikan motivasi kepada mereka sampai mereka berhasil. Jika si kecil diajarkan dengan penuh kasih sayang, maka aktivitas belajar akan menyenangkan dan damai.

Alasan Kegiatan Belajar Harus Terasa Menyenangkan

Mungkin mama papa masih bertanya-tanya, mengapa kegiatan belajar mengajar harus berjalan menyenangkan? Pasalnya hanya dengan begitu kau masih kecil mau belajar dan menyukai pelajaran yang dianggapnya sulit termasuk matematika. Adapun berikut ini merupakan beberapa alasan lainnya mengapa kegiatan belajar harus terasa menyenangkan,

  1. Agar si kecil tidak kesulitan menerima materi pelajaran dan bisa memahami pelajaran dengan baik
  2. Untuk mengajarkan si kecil bahwa matematika bukan pelajaran yang sulit tetapi seru dan menantang
  3. Agar si kecil tidak merasa bosan dan stress ketika belajar
  4. Agar si kecil bisa mengingat materi pelajaran dengan baik
  5. Membantu mendekatkan mama papa dengan si kecil, dan agar Mama papa bisa mengetahui perkembangan mereka

Itulah 5 cara belajar matematika anak SD yang seru dan efektif beserta alasan mengapa pembelajaran harus dilakukan dengan menyenangkan. Dengan melakukan cara tersebut, si kecil bisa belajar matematika dengan mudah.

Jika mama papa memiliki aktivitas yang padat dan tidak sempat mengajar anak, tak perlu khawatir, karena ada kiddo yang hadir untuk mempertemukan orang tua dengan penyedia layanan keluarga sesuai kebutuhan. Kiddo.id merupakan platform yang menyediakan informasi seputar anak dan keluarga untuk bermain, belajar, berlibur serta aktivitas seru dan menyenangkan lainnya.

Adapun aktivitas yang bisa mama papa pesan melalui kiddo mulai dari kursus, daycare atau tempat penitipan anak, layanan anak serta keluarga seperti pijat bayi atau pijat ibu hamil, activity kit hingga kelas online by kiddo.

Referensi:

  • https://primaindisoft.com/blog/5-cara-belajar-matematika-yang-menyenangkan-untuk-anak-sd/
  • https://www.prestasiglobal.id/5-strategi-memotivasi-murid-untuk-belajar-matematika/amp/
  • https://www.popmama.com/amp/big-kid/10-12-years-old/amelia-putri/cara-mudah-dan-efektif-mengajarkan-anak-matematika
  • https://kiddo.id/tentang-kami/

 

5 Cara Belajar Matematika SD yang Seru dan Efektif

Topik: #belajar #manasuka #pendidikan