Ada banyak pilihan laptop untuk pelajar yang bisa kalian pilih sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Laptop memang menjadi sebuah perangkat penting untuk menunjang proses belajar. Sebab, para pelajar seringkali mendapatkan tugas, seperti membuat makalah, mengerjakan tugas excel, membuat video, belajar online dan lainnya. Jika Anda masih bingung ingin memilih laptop untuk pelajar terbaik dengan harga murah dan cocok buat nugas, yuk langsung cek ulasan lengkapnya di bawah ini.

Rekomendasi Laptop untuk Pelajar Murah dan Terbaik

Bagi kalian yang sedang mencari laptop untuk pelajar dengan budget murah dan kualitas terbaik, yuk langsung cek rekomendasinya, yaitu:

1. Asus Vivobook A407

Laptop untuk pelajar yang pertama ini memiliki spesifikasi mumpuni yang bisa membantu Anda mengerjakan tugas-tugas sekolah. Layar yang dimilikinya sebesar 14 inci dan prosesor Intel Celeron N4000 2.60 GHz. Kapasitas memori yang dimiliki sebesar 4 GB dan penyimpanan hingga 1 TB.

Anda bisa menggunakan Asus Vivobook A407 untuk browsing materi pembelajaran, video dengan resolusi tinggi, hingga belajar online melalui video call. Kekuatan baterainya pun bisa bertahan hingga 6 jam dengan penggunaan terus menerus.

Asus Vivobook A407 bisa Anda beli dengan harga mulai dari Rp 5 juta – Rp 6 juta.

2. MSI Modern 14 C11M

MSI Modern 14 C11M memiliki bobot yang cukup ringan, yaitu 1.4 kg sehingga mudah untuk Anda bawa ke sekolah. Menariknya, laptop ini sudah memenuhi standar MIL-STD-810G yang akan membuatnya tahan banting di kondisi keras sekalipun.

Kapasitas RAM yang dimiliki adalah sebesar 8 GB dan penyimpanan hingga 256 GB. Sehingga, cocok digunakan untuk mengerjakan tugas harian sekolah. Ditambah lagi harganya cukup worth it, yaitu mulai dari Rp 6 jutaan saja.

3. Lenovo IdeaPad S145

Rekomendasi laptop untuk pelajar berikutnya datang dari Lenovo IdeaPad S145 yang memiliki tampilan HD dengan ukuran layar 14 inci. Lenovo IdeaPad S145 memiliki prosesor bawaan dari Intel Celeron Gen-8 Whiskey Lake 4205U 1.8GHz. Laptop ini bisa Anda gunakan dalam waktu lama karena kapasitas baterai yang dimiliki sebesar 35 Whr atau mampu bertahan Anda pakai hingga 6 jam lamanya.

Menariknya, audio yang keluar dari laptop ini terdengar jelas karena sudah didukung oleh fitur Dolby Stereo. Kapasitas memori yang dimiliki sebesar 4 GB dan penyimpanan sebesar 256 GB SSD.

Tentunya, laptop yang memiliki banyak port ini bisa Anda beli dengan harga mulai dari Rp 3.5 juta – Rp 4.9 juta.

4. Acer Swift 3 Athlon 300U

Acer Swift 3 Athlon 300U termasuk juga ke dalam jajaran rekomendasi laptop untuk pelajar terbaik. Kecepatan yang dimiliki laptop ini tidak main-main, yaitu hingga 3.3 Ghz, sehingga cocok untuk Anda yang mencari perangkat laptop anti lemot.

Performanya pun semakin tangguh karena didukung oleh AMD Athlon Silver 3050U dual-core processor serta grafis AMD Radeon Vega 3. Kapasitas baterainya bisa bertahan hingga 10 jam. Sementara untuk RAM-nya sendiri sebesar 4 GB dan dapat Anda tingkatkan hingga 20 GB. Lalu untuk penyimpanan internal sebesar 256 GB SSD NVMe x4.

Dengan spesifikasi yang sungguh ciamik ini, Anda bisa membeli Acer Swift 3 Athlon 300U dengan harga mulai dari Rp 5.5 juta – Rp 6.9 juta.

5. Xiaomi RedmiBook 15

Jika Anda membutuhkan laptop untuk mengerjakan tugas harian yang tergolong ringan, maka bisa pilih Xiaomi RedmiBook 15 dengan RAM 8 GB serta SSD sebesar 256 GB.

Layar yang dimiliki terbilang cukup lebar karena memiliki ukuran 15.6 inci serta resolusi full HD. Audionya terbilang jernih berkat tuning DTS yang membuat suara terdengar semakin nyata.

Anda bisa membeli laptop Xiaomi RedmiBook 15 mulai dari harga Rp 4.9 juta saja.

6. Acer Aspire ES1

Acer Aspire ES1 cocok di kantong para pelajar karena memiliki harga murah meriah dengan spesifikasi bagus. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 3.5 juta – Rp 4 juta saja. Laptop untuk pelajar ini hadir dengan prosesor Intel Celeron N3350, grafis HD, RAM 2 GB, serta OS menggunakan Windows 10 Home Edition 64-bit.

Tak hanya menawarkan harga murah, Acer Aspire ES1 memiliki kapasitas memori internal cukup besar hingga 500 GB. Hanya saja, laptop Aspire ES1 tidak memiliki banyak port karena desainnya yang cukup tipis.

Meski begitu, spesifikasi ini sudah bagus untuk digunakan para pelajar, terutama yang sering berkutat dengan Microsoft Office. Anda pun masih bisa mendapatkan hiburan seru, sekedar menonton video maupun mendengarkan musik.

Itulah beberapa rekomendasi laptop untuk pelajar yang bisa Anda pilih salah satu sesuai kebutuhan. Bagaimana, ternyata masih ada laptop dengan spesifikasi baik yang cocok untuk mengerjakan tugas, ‘kan? Langsung pilih laptop yang Anda inginkan dan beli sekarang juga!

 

Rekomendasi Laptop Untuk Pelajar : Murah, Terbaik

Topik: #komputer #laptop #teknologi